SKB Magetan Menerima Mahasiswa PPL PLS UNESA


Magetan - Pada tanggal 15  Juli 2019, UPTD SPNF SKB Magetan menerima 7 mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dari Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Ketujuh mahasiswa tersebut dibersamai oleh dosen pembimbing Dr. I Ketut Atmaja Johny, M.Kes. Keseluruhan mahasiswa tersebut berasal dari jurusan Pendidikan Luar Sekolah (PLS) diantaranya, 
1. Lidiya Hasanah (Gresik)
2. Herlina Mukti (Magetan)
3. Nella Maghfiroh (Gresik)
4. Nurmala Cahya Ningkrum (Sidoarjo)
5. Fitria Ni'matul Kholidiyah (Nganjuk)
6. Maghfiroh Alfiana Mufidah (Bojonegoro)
7. Abdir Rozzaq (Mojokerto).
Selama pelaksanaan PPL di SKB Magetan, para mahasiswa tersebut akan dibimbing oleh Pamong Belajar bapak Arif Fuadhi dan ibu Neny Irmawati. Nantinya seluruh mahasiswa tersebut akan berada di SKB Magetan selama 2 bulan untuk merasakan secara langsung dunia kerja di bidang Pendidikan Non Formal dan  Informal. Seluruh mahasiswa tersebut dibagi ke dalam kelompok-kelompok studi yang ada di SKB Magetan, tidak hanya PAUD, Kursus maupun Kesetaraan namun juga Pelayanan Informasi dengan harapan mampu memberikan masukan untuk lebih mengenalkan SKB Magetan ke masyarakat baik melalui media online maupun offline, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Harapannya dengan adanya mahasiswa PPL dari UNESA tersebut akan dapat saling memberi keuntungan kedua belah pihak. Bagi mahasiswa PPL bisa menjadikan bekal ilmu dan wawasan terkait dunia kerja dibidang Pendidikan Non Formal dan Informal serta mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan di bangku perkuliahan, sedangkan bagi SKB diharapkan mampu mendapatkan masukan-masukan guna mengembangkan SKB ke depan dengan inovasi-inovasi yang mutakhir sehingga dari para mahasiswa setelah melihat kondisi riil di lapangan. 

Komentar

Postingan Populer